Sejarah Musik Dangdut Indonesia
Dangdut adalah aliran musik yang sudah
tidak asing bagi masyarakat Indonesia, Dangdut adalah musik yang sangat
Merakyat bagi bangsa Indonesia sejak jaman berdirinya negara Indonesia. Musik
Dangdut berakar dari Musik Melayu yang mulai berkembang pada tahun 1940 an.
Irama melayu sangat kental dengan unsur aliran musik dari India dan gabungan
dengan irama musik dari arab. Unsur Tabuhan Gendang yang merupakan bagian unsur
dari Musik India digabungkan dengan Unsur Cengkok Penyanyi dan harmonisasi
dengan irama musiknya merupakan suatu ciri khas dari Irama Melayu merupakan
awal dari mutasi dari Irama Melayu ke Dangdut.
Seiring
dengan perkembangan Politik dan Budaya Bangsa Indonesia Musik
Melayu juga ikut berkembang seiring dengan perkembangan Jaman, Irama melayu
menjadi suatu aliran musik kontemporer, yaitu suatu cabang seni yang
terpengaruh dampak
modernisasi.
modernisasi.
Pada tahun
1960 an Musik melayu mulai dipengaruhi oleh banyak unsur mulai dari
gambus, degung, keroncong, langgam. Dan mulai jaman ini lah sebutan untuk Irama
Melayu mulai berubah menjadi terkenal dengan Sebutan Musik Dangdut. Sebutan
Dangdut ini merupakan Onomatope atau sebutan yang sesuai dengan bunyi suara
bunyi, yaitu bunyi dari Bunyi alat musik Tabla atau yang biasa disebut Gendang.
Dan karena bunyi gendang tersebut lebih didominasi dengan Bunyi Dang dan Dut,
maka sejak itulah Irama Melayu berubah sebutanya menjadi suatu aliran Musik
baru yang lebih terkenal dengan Irama Musik Dangdut.
Pada jaman
era Pra 1970 an ini seniman
dangdut yang terkenal antara lain : M. Mashabi, Husein Bawafie, Hasnah
Tahar, Munif Bahaswan, Johana Satar, Ellya Kadam
Pada era
1970 merupakan
jaman seniman dangdut dengan tokoh musisi dangdut antara lain A. Rafiq,
Reynold Panggabean, Rhoma Irama, Elvy Sukaesih, Herlina Effendi, Mansyur S.,
Ida Laila, Mukhsin Alatas, Camelia Malik.
Era
Musik Dangdut Setelah 1970-an mulai banyak sekali Musisi dan seniman danggdut ini ,
dan musik ini mulai memasyarakat di semua kalangan Rakyat
Indonesia antara lain Hamdan ATT, Meggy Zakaria,Vetty Vera, Nur
Halimah, Iis Dahlia, Ikke Nurjanah, Itje Trisnawati, Evi Tamala, Dewi
Persik, Kristina, Cici Paramida, Inul Daratista dan banyak Insan Musik dangdut
lainnya.
Aliran Musik
Dangdut yang merupakan seni kontemporer terus berkembang dan berkembang,
pada awal mulanya Irama Dangdut Identik dengan Seni Musik kalangan Kelas Bawah dan
memang aliran seni Musik Dangdut ini merupakan cerminan dari aspirasi dari
kalangan Masyarakat kelas bawah yang mempunyai ciri khas kelugasan dan
Kesederhaan nya.
Karena sifat
kontemporernya maka di awal tahun 1980 an Musik dangdut berintaraksi dengan
aliran Seni musik lainnya, yaitu dengan masuknya aliran Musik Pop, Rock
dan Disco atau House Musik. Selain masuknya unsur seni Musik Modern Musik
dangdut juga mulai bersenyawa dengan irama Musik tradisional seperti gamelan,
Jaranan, Jaipongan dan musik tradisional lainnya.
Maka pada
jaman 1990 mulailah era
baru lagi yaitu Musik Dangdut yang banyak dipengaruhi musik Tradisional yaitu
Irama Gamelan yaitu Kesenian Musik asli budaya jawa maka pada masa ini
Musik Dangdut mulai berasimilasi dengan Seni Gamelan, dan
terbentuklah suatu aliran musik baru yaitu Musik Dangdut Camputsari
atau Dangdut Campursari. Meski Musik dangdut yang lebih
Original juga masih exist pada masa tersebut.
Pada era
tahun 2000 an seiring
dengan kejenuhan Musik Dangdut yang original maka diawal era ini
Para musisi di wilayah Jawa Timur di daerah pesisir Pantura mulai mengembangkan
jenis Musik Dangdut baru yaitu seni Musik Dangdut Koplo.
Dangdut Koplo ini merupakan mutasi dari Musik Dangdut setelah Era Dangdut
Campursari yang bertambah kental irama tradisionalnya dan dengan
ditambah dengan masuknya Unsur Seni Musik Kendang Kempul yang
merupakan Seni Musik dari daerah Banyuwangi Jawa Timur dan irama tradisional
lainya seperti Jaranan dan Gamelan. Dan berkat kreatifitas para
Musisi Dangdut Jawa Timuran inilah sampai saat ini Musik Dangduk Koplo
yang Identik dengan Gaya Jingkrak pada Goyangan Penyanyi dan
Musiknya ini saat ini sangat kondang dan banyak digandrungi segala kalangan masyarakat
Indonesia.
Pada era
Musik Dangdut Koplo inilah
mulai memacu tumbuhnya Group Musik Dangdut yang lebih terkenal dengan sebutan OM
atau Orkes Melayu antara lain OM. Sera , OM. Monata, OM Palapa , OM New Palapa,
OM RGS dan OM yang lebih kecil lainya yang mengibarkan aliran Musik Dangdut
Koplo di Nusantara ini.
Dan saat ini
Musik dangdut sudah menjangkau segala kalangan Masyarakat dari kalangan kelas
bawah samapai kalangan menengah dan kelas ataspun sudah mulai ketagihan dengan Seni
Musik Dangdut ini. Hingga Musik dangdut pun sudah merambah di dunia
Diskotik yang sudah memutar Musik Dangdut sebagai Musik wajibnya, Dan sudah tak
asing lagi saat ini Banyak Stasiun Radio yang menamakan dirinya sebagai Stasiun
Radio Dangdut bahkan Stasiun Telivisi Dangdut Indonesia,
karena kecintaan masayrakat dengan Irama Musik dangdut ini.
Maka tidak
bisa dipungkiri Irama Musik dangdut ini bisa dibanggakan menjadi Musik
Asli Indonesia. Dan akhirnya Musik Asli Dangdut Indoensia sudah
merambah ke Dunia
Internasional antara lain Musik dangdut ini sudah masuk ke negara Jepang
yang mulai gandrung dengan Musik Dangdut ini yang menwa kebanggaan kita akan Musik
Dangdut Musik Asli Indonesia kita tercinta ini.
sumber : http://cumplunkk.blogspot.com/2013/04/sejarah-musik-dangdut-indonesia.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar